Fahmi Ali, Mahasiswa Jurusan Kimia UNG Terpilih Dalam Program Pejuang Muda Kemensos RI

Oleh: Wiwin Rewini Kunusa . 27 Desember 2021 . 14:21:58

Pejuang Muda adalah Program setara 20 SKS yang menyeleksi dan memilih 20 mahasiswa untuk teribat dalam program ini. Para mahasiswa mengaplikasikan ilmu dan pengetahuannya dalam laboratorium sosial untuk memberi dampak sosial secara konkret. Mahasiswa akan ditantang untuk belajar dari warga sekaligus berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah, pemuka masyarakat, tokoh agama setempat serta seluruh stakeholder penggerak sosial di daerah. 

salah seorang mahasiswa yaitu Fahmi Ali dari Jurusan Kimia, Fakultas Matematika dan IPA, Universitas Negeri Gorontalo terpilih untuk mengikuti program ini. Proses ini melalui seleksi yang cukup ketat dan panjang. Kabupaten Tuban menjadi wilayah penempatan Fahmi Ali yang tergabung bersama 20 pemuda lainnya.. Kabupaten ini merupakan termasuk dalam daerah dengan tingkat kemiskinan tertinggi kelima di Jawa Timur.  Bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) merupakan beberapa program pengentasan kemiskinan dari kemensos yang belum efektif karena pendataan yang tidak akurat dan korupsi.

 

                                           

Agenda

31 Juli - 31 Agustus 2021

Workshop Web

Workshop Pengembangan Wesbite

22 Desember 2020

Workshop Kurikulum MB-KM

Workshop Kurikulum Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM). Pemateri Dr. Mario Paristiowati, M.Si