Kajian Keilmuan: Motivasi dan Strategi Bahasa Inggris untuk Mewujudkan Pendidikan Bertaraf Internasional di Era Globalisasi.

Oleh: Wiwin Rewini Kunusa . 26 April 2022 . 13:48:56

Dalam rangka meningkatkan kapasitas SDM Mahasiswa jurusan Kimia Universitas Negeri Gorontalo (UNG), Himpunan Jurusan Kimia Fakultas (HIMKA) UNG,dan Prospek HIMKA mengadakan Kajian Keilmuan pada selasa (26 April 2022). Kegiatan tersebut mengusung tema Motivasi dan strategi berbahasa Inggris untuk mewujudkan Pendidikan Bertaraf Internasional di era globalisasi.

Kegiatan ini akan menghadirkan pemateri yaitu Thayban, M.Pd. dan dapat di ikuti seluruh mahasiswa. Kegiatan di laksanakan pada pukul 15.20 WITA dengan metode Daring atau on line melalui Aplikasi Google Meet.

Meskipun di lakukan secara daring, kegiatan ini cukup mendapatkan respon positif dari peserta kajian. Terbukti hidupnya suasana daring dengan terjadinya tanya jawab antara peserta dengan pemateri. Dengan berbagai pertanyaan yang muncul, maka keluarlah informasi-informasi dan khasanah ilmu dari pemateri yang di dapat di serap oleh peserta.

Agenda

31 Juli - 31 Agustus 2021

Workshop Web

Workshop Pengembangan Wesbite

22 Desember 2020

Workshop Kurikulum MB-KM

Workshop Kurikulum Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM). Pemateri Dr. Mario Paristiowati, M.Si